Sebanyak 1.427 mahasiswa baru Politeknik Negeri Banjarmasin ikuti kegiatan Pendidikan dan Latihan Pembinaan Mental, Fisik dan Kedisiplinan (BINTALFISDIS), di Depo Pendidikan Latihan Tempur, Rindam VI mulawarman, Gunung Kupang, Kecamatan Cempaka, Kota Banjarbaru, Provinsi Kalimantan Selatan, Senin (19/08/2024).
Kegiatan tahunan tersebut dilaksanakan dalam 6 gelombang, 3 gelombang putra dan 3 gelombang putri. Adapun gelombang pertama (hari ini) diikuti oleh 265 mahasiswa, yang mana setiap gelombang akan mengikuti BINTALFISDIS selama 3 hari.
Direktur Poliban Joni Riadi bertindak sebagai inspektur upacara pembukaan kegiatan Bintalfisdis, didampingi oleh Danrindam Kolonel Inf Win Nindar, S.I.P, M.Han dan Dandodiklatpur Letkol Inf Deny Ahdiani beserta jajaran.
“Kegiatan BINTALFISDIS ini bertujuan untuk membangun karakter yang sukses dalam akademik dan organisasi,” ucap Direktur Poliban dalam amanatnya.
lanjutnya, ia menekankan banyak manfaat dari kegiatan BINTALFISDIS. Beberapa diantaranya adalah membangun mental yang kuat, disiplin yang tinggi, selalu kreatif, mampu memecahkan masalah dengan tepat, siap mengambil resiko apapun, mempunyai integritas dan sikap toleran antar sesama.
“Meski hanya beberapa hari di Rindam Mulawarman, kami berharap ada banyak hal-hal positif yang bisa kalian dapatkan,” imbuhnya.
Selain itu, dikatakan juga oleh Joni Riadi, kegiatan ini menjadi sarana untuk memaknai nilai-nilai kebangsaan dan penerapannya dalam kehidupan sehari hari.
“Disamping itu dengan adanya kegiatan ini kalian akan lebih memahami nilai-nilai kebangsaan yang meliputi Pancasila, UUD 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia dan Bhineka Tunggal Ika,” tutupnya.