Jurusan Administrasi Bisnis Poliban Sukses Selenggarakan Yudisium ke-24, 258 Mahasiswa Siap Masuki Dunia Kerja

by meira

Jurusan Administrasi Bisnis Politeknik Negeri Banjarmasin sukses melaksanakan yudisium ke- XXIV/24 di Gedung Serbaguna Poliban pada Senin 26 Agustus 2024 kemarin.

Jurusan Administrasi Bisnis Poliban tahun ini meluluskan sebanyak 258 mahasiswa, yang terdiri dari Program Studi Sarjana Terapan Bisnis Digital, Diploma III Manajemen Informatika (MI) dan Diploma III Administrasi Bisnis (ADM Bisnis).

Turut berhadir Direktur Politeknik Negeri Banjarmasin Joni Riadi, ia mengucapkan apresiasi kepada 258 peserta yudisium yang telah menyelesaikan pendidikan dengan baik.

“Saya berharap setelah kelulusan ini, ilmu yang didapat selama diperkuliahan bisa menjadi bekal di dunia kerja nanti dan tentunya bisa bermanfaat bagi masyarakat luar. Sekali lagi saya ucapkan selamat kepada 258 mahasiswa yang dinyatakan lulus,”ujarnya.

Dari 258 calon wisudawan/wisudawati, 9 orang diantaranya meraih predikat sebagai mahasiswa terbaik, yang mana predikat ini bukti ketekunan dan apresiasi Poliban kepada mahasiswa jurusan Administrasi Bisnis yang berprestasi.

Adapun 9 orang tersebut meliputi, M. Suhaidi (D4 Bisnis Digital) IPK 3,94, Nur Amilia Putri (D4 Bisnis Digital) IPK 3,94, Halimatus Sadiah (D4 Bisnis Digital) IPK 3, 93.

Dilanjutkan dengan Yulia Karin (D3 Adm.Bisnis) IPK 3,97, Novita Nurul Fitriani (D3 Adm.Bisnis) 3,9, Fajerina Pramestik (D3 Adm.Bisnis) IPK 3,92 kemudian Nurwida Siti Sarah (D3 MI) IPK 3,98, Siti Fatimah (D3 MI) IPK 3,98 dan Haris Rizki (D3 MI) IPK 3,97.

Mey Risa, selaku Ketua Jurusan Administrasi Bisnis sangat bangga atas pencapaian mahasiswa nya, namun ia tetap mengingatkan agar tidak berhenti belajar dan terus mengembangkan diri.

“Jadilah individu yang adaptif di era serba digital ini, karena kemampuan adaptasi ini adalah kunci dan bekal ketika di dunia kerja nanti,” ucapnya.

Dinamika kampus memang tidak mudah dilewati, ungkap Mey Risa, dan momen kelulusan ini adalah babak baru untuk mengawali kehidupan.

“Saya berharap, kalian terus meningkatkan semangat, karena pada momen ini kalian telah membuktikan kalian sudah meraih prestasi yang luar biasa, ini awal kehidupan, dan ilmu yang kalian dapat selama perkuliahan ini akan menjadi bekal untuk berkontribusi dan bermanfaat bagi masyarakat,” tutupnya.

 

You may also like

Copyright @2021  All Right Reserved – Politeknik Negeri Banjarmasin