Politeknik Negeri Banjarmasin kembali tergabung dalam Program Praktisi Mengajar Angkatan 3 Tahun 2023, ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) pada hari Kamis 19 Oktober 2023 kemarin, di Ruang Graha Utama, Gedung A Lantai 3, Kompleks Kemendukbud, Jakarta, Jum’at (20/10/2023).
Hal ini dikonfirmasi langsung oleh Direktur Politeknik Negeri Banjarmasin, Joni Riadi melalui Whatsapp.
“Sangat bangga bisa mewakili beberapa Perguruan Tinggi untuk menandatangani PKS Praktisi Mengajar Angkatan 3 bersama dengan 20 PTN dan PTS” ujarnya.
Ia melanjutkan, pada Praktisi Mengajar Angkatan 3 ini Poliban terlibat dalam 29 Rencana Kelas Kolaborasi (RKK) yang bersinergi dengan berbagai industri.
“Semoga di tahun depan Poliban bisa menambah lagi jumlah RKK dari tahun-tahun sebelumnya” harap Direktur Poliban.
Tidak sendirian, Direktur Poliban juga didampingi oleh PIC Praktisi Mengajar di Poliban, Mey Risa saat melakukan penandatanganan.
Dibeberkannya, setelah penandatanganan PKS Praktisi Mengajar periode 3 tersebut, di lingkungan internal Poliban juga ada melaksanakan penandatanganan Implementation of Agrement (IA) dengan para praktisi.
“Rencana setelah kegiatan monev ditanggal 25 Oktober 2023 oleh tim Program Praktisi Mengajar dari Kemendikbudristek akan dipersiapkan dan dilaksanakan penandatangan IA tersebut” ungkapnya.
Senada dengan Direktur Poliban, Mey Risa juga mengharapkan capaian RKK bisa terus meningkat.
“Harapan kedepan capaian 29 RKK di Praktisi Mengajar Angkatan 3 akan terus meningkat, 40 RKK yang tentu bersama tim akan mempersiapkan untuk mengikuti Program Praktisi Mengajar Angkatan 4 disemester depan yang tentunya sekarang harus dipersiapkan” pungkasnya.