Tumbuhkan Jiwa Wirausaha Mahasiswa, ETU Poliban Adakan Sosialisasi PMW

by meira

Dalam rangka menyambut Program Mahasiswa Wirausaha (PMW), Entrepreneur Training Unit (ETU) Politeknik Negeri Banjarmasin, mengadakan sosialisasi PMW 2023, yang dilaksanakan di Gedung Kantor Pusat, ruang Multimedia Lantai II Poliban, Rabu (08/02/2023).

Acara dihadiri oleh para mahasiswa dari berbagai jurusan di Poliban. Dan selama kegiatan berlangsung, banyak hal menarik yang disampaikan narasumber, salah satunya Ahmad Junaidi, Pemilik Osan Indonesia, tak hanya membagikan pengalaman nya menjadi pengusaha, ia juga memberikan tips dan trik dalam memulai usaha.

Ahmad Junaidi, Pemilik Usaha Kreatif Dari Kayu Ulin, Osan Indonesia.

“Untuk memulai usaha, mulailah dari apa yang kita suka, carilah ide yang kita suka, karena itu adalah kesempatan peluang usaha yang harus kita sadari, kemudian mengikuti perkembangan wirausaha yang ada diluar yang bisa kita aplikasikan di daerah kita sendiri” ungkapnya.

“Ada hal hal yang sering kita lupakan, dan biasanya kalau orang yang sudah memiliki pemikiran pengusaha, mereka pasti melihat masalah itu sebagai peluang” tambah Ahmad.

Pada kesempatan yang sama, Ahmad juga memberikan motivasi agar mengubah pandangan mahasiswa yang setelah lulus hanya menjadi pegawai saja, tetapi juga menjadi seorang pengusaha.

“Yang banyak memberikan kontribusi terhadap negara padahal wirausaha, karena kita bisa membuka lapangan kerja, dengan wirausaha kita juga bisa menafkahi banyak orang. Jadi banyak manfaat nya, daripada kita hanya menjadi pegawai, kita hanya bisa menafkahi keluarga kita sendiri, namun kalau kita memiliki usaha kita bisa menafkahi banyak orang” tekannya.

Kegiatan sosialisasi ini dirasa sangat bermanfaat, terutama untuk mahasiswa yang ingin memulai usaha, seperti yang dirasakan oleh Syamsudin, Mahasiswa Teknik Alat Berat Poliban, Semester 4, ia merasa kalau banyak sekali manfaat dari sosialisasi PMW ini.

Syamsudin, Mahasiswa Teknik Alat Berat Poliban, Pemilik Usaha Budidaya Jamur Tiram, Anka Farm Mushroom.

“Menurut saya, banyak sekali manfaat dari sosialisasi ini, apalagi untuk mahasiswa baru, jadi perlu diadakan sosialisasi seperti ini, apa itu PMW, bagaimana membuat proposal nya dan bagaimana mengelola keuangan nya” ucapnya.

Menurut pemilik usaha Budidaya Jamur Tiram, Anka Farm Mushroom ini, memiliki semangat berwirausaha sejak mahasiswa sangatlah penting untuk kedepannya.

“Sebenernya, tiap orang itu minimal harus punya satu usaha, karena kita kan apalagi orang yang merantau, pasti perlu pulang, jadi minimal harus punya satu bekal yang bisa dibawa pulang dan bisa jadi usaha dirumah sendiri. Dan untuk teman – teman lain di Poliban, jangan cuma kuliah pulang, jadilah orang yang produktif, sehingga apa yang kita inginkan kedepan bisa tercapai” ajaknya.

You may also like

Leave a Comment

Copyright @2021  All Right Reserved – Politeknik Negeri Banjarmasin